Rabu, 16 Januari 2013

Ilmu

Orang berilmu itu dekat dengan kebahagian.

Mungkin pembaca yang budiman bertanya-tanya, dari mana penulis membuat pertanyaan demikian?. Mari kita analisis sejenak. Ilmu menurut [1] Ilmu atau ilmu pengetahuan adalah seluruh usaha sadar untuk menyelidiki, menemukan, dan meningkatkan pemahaman manusia dari berbagai segi kenyataan dalam alam manusia. Sedangkan menurut bahasa Arab "ilm"[2] yang berarti memahami, mengerti, atau mengetahui. Dalam kata benda ilmu menjadi pengetahuan atau pemahaman. Kita sepakat bahwa dengan memiliki pengetahuan atau pemahaman, akan membuat sesuatu menjadi mudah. Bahkan dalam Al-Quran Al-Mujaadilah ayat 11, Allah meninggikan orang-orang berilmu beberapa derajat. Jika derajat diartikan dalam tingkatan syurga, maka dengan tingkat syurga yang lebih tinggi akan lebih dekat Allah. Semakin dekat dengan Allah maka semakin bahagia karena kenikmatan tertinggi seorang hamba adalah melihat wajah Tuhannya, Allah SWT.



Mari kita tinjau dari aspek yang lebih umum. Dalam wikipedia [3], Kebahagiaan atau kegembiraan adalah suatu keadaan pikiran atau perasaan yang ditandai dengan kesenangan, cinta, kepuasan, kenikmatan, atau kegembiraan. Sebagai contoh kesenangan, setiap orang memiliki kesenangan, dalam sudut pandang yang lebih sempit adalah hobi/kegemaran, misalkan badminton. Badminton akan menyenangkan jika kita memiliki pengetahuan tentang badminton, entah cara bermainnya, alatnya, dll. Setelah mengetahui segala hal yang berhubungan dengan badminton, satu langkah untuk mendapatkan kesenangan adalah dengan mempraktekkannya. Analogi yang sama pun untuk memperoleh cinta, kepuasan, kenikmatan dan kegembiraan yaitu dengan mempraktekkan ilmu-ilmu tentang hal tersebut (cinta, kepuasan, kenikmatan dan kegembiraan).

[1].Prof. Dr. C.A. van Peursen: Filsafat Sebagai Seni untuk Bertanya. Dikutip dari buku B. Arief Sidharta. Apakah Filsafat dan Filsafat Ilmu Itu?, Pustaka Sutra, Bandung 2008. Hal 7-11.
[2] Wahid, Ramli Abdul. Ulumul Qu'ran, Grafindo, Jakarta, 1996, hal. 7.
[3] http://id.wikipedia.org/wiki/Kebahagiaan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar